Wednesday, July 28, 2021

3 Jenis Makanan yang Baik untuk Otak Anak



Otak manusia berkembang dengan pesat di masa anak-anak. Mam perlu mendukung perkembangan dan fungsi otak anak dengan menyediakan makanan sehat dan bergizi. Pasalnya makanan menjadi salah satu faktor penting dalam mendukung perkembangan dan fungsi otak yang maksimal. Ada setidaknya 3 jenis makanan yang baik untuk otak anak, di antaranya yaitu:

  • Makanan Pokok



Sebanyak 2/6 piring si Kecil harus diisi dengan makanan pokok. Makanan-makanan tersebut perlu memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi. Karbohidrat sendiri adalah nutrisi yang membantu mendukung fungsi kerja otak karena bermanfaat sebagai bahan bakar utama otak. Selain itu, beberapa jenis makanan karbohidrat juga mengandung vitamin E, C, dan A yang baik untuk otak. Selain nasi, makanan pokok yang bisa Anda berikan pada si Kecil yaitu ubi manis dan ubi ungu.

  • Lauk Nabati dan Hewani

Makanan yang baik untuk otak anak selanjutnya adalah lauk hewani dan nabati. Setidaknya lauk ini tersedia sebanyak 1/6 dari piring si Kecil. Manfaat lauk hewani dan nabati yang mengandung protein adalah membentuk koneksi antar sel dan mendukung perkembangan otak. Oleh sebab itu, pastikan si Kecil mengkonsumsi lauk yang mengandung protein seperti ikan salmon, tuna, dan ikan-ikan lainnya. Selain ikan, telur juga mengandung vitamin B12, vitamin B6, dan kolin yang baik untuk otak.

  • Sayur dan Buah

Sayur dan buah memiliki porsi paling besar dalam piring si Kecil yaitu sebanyak 3/6 bagian. Makanan ini sangat direkomendasikan karena kaya akan serat, vitamin, maupun mineral. Beberapa jenis sayur dan buah yang baik untuk otak yaitu bayam, brokoli, kale, bluberi, stroberi, dan lain-lain.

Itulah 3 jenis makanan yang baik untuk otak anak. Makanan-makanan tersebut harus ada dalam piring si Kecil yang sedang berada pada masa tumbuh kembang. Anda bisa melengkapi makanan bergizi yang diberikan dengan susu pertumbuhan. Salah satu pilihannya adalah susu S26 dari Wyeth Nutrition. Pilih susu S26 Procal dan Procal GOLD jika si Kecil berusia 1-3 tahun. Sedangkan si Kecil yang berusia 3 tahun ke atas bisa diberikan susu S-26 Promise dan Promise GOLD.



EmoticonEmoticon